5 Tips agar Badan Tetap Bugar selama Puasa di Bulan Ramadhan

Daftar Isi
- 1. Makan buah berair
- 2. Makan berat yang lengkap
- 3. Makan buah saat sahur
- 4. Jangan kurang minum
- 5. Tetap olahraga dan bergerak
Kurang dari satu pekan, Ramadhanakan segera datang. Banyak orang, mungkin termasuk Anda menjadikan Ramadhan selain sebagai ladang pahala, juga tekad untuk menurunkan berat badan.
Simak tips agar badan tetap bugar anti melar selama bulan Ramadhan.
Alih-alih mendapatkan tubuh langsing, sayangnya sering kali berat badan justru mengalami kenaikan setelah satu bulan berpuasa.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
"Tidak sulit, asalkan niatnya ada. Puasa itu bukan berarti saat berbuka bebas makan apa saja, yang penting kendalikan pola pikir soal makannya ini," kata Gaga dalam acara menyambut Hari Obesitas Sedunia 2024 yang digelar Novo Nordisk di Jakarta, Jumat (1/3).
Gaga membagikan tips puasa tetap sehat sekaligus berat badan bisa turun selama puasa. Berikut beberapa tipsnya:
1. Makan buah berair
Air adalah kebutuhan paling esensial saat berbuka puasa. Alih-alih minum minuman manis tinggi gula, lebih baik pilih buah-buahan yang mengandung air.
Misalnya, semangka, melon, hingga buah pir. Tentunya sebelum makan buah-buahan ini Anda juga disarankan minum air putih terlebih dahulu.
2. Makan berat yang lengkap
Nasi dan lauk pauk yang lengkap sangat diperlukan selama berpuasa. Pilih nasi dengan sayur dan protein lengkap setiap makan berbuka dan sahur.
"Dalam piring itu harus ada nasi, ada protein, ada sayur juga. Protein tidak selalu harus daging, tempe, tahu, telur juga bisa," katanya.
3. Makan buah saat sahur
![]() |
Selain saat berbuka, ketika sahur Anda juga disarankan mengonsumsi buah-buahan. Anda bisa makan buah sekitar 2-3 ons buah setiap kali sahur.
"Kalau buah apel, boleh makan apel yang ukuran sedang satu buah, jeruk juga boleh. Pokoknya setiap sahur tetap makan buah," kata dia.
4. Jangan kurang minum
Setelah seharian berpuasa, tubuh tentu akan kehilangan banyak cairan. Oleh karena itu, minum air putih saat berbuka puasa, hingga di waktu sahur sangat penting untuk dilakukan.
"Jangan kurang minum air putih. Daripada pilih minuman manis, sebaiknya pilih air putih setiap kali berbuka, di jeda malam, dan saat sahur," kata dia.
5. Tetap olahraga dan bergerak
![]() |
Jangan jadikan alasan berpuasa untuk tidak berolahraga. Saat berpuasa, olahraga justru harus tetap dilakukan.
Lakukan beberapa olahraga ringan, seperti jalan kaki di sore hari atau pagi setelah santap sahur.
"Mesti tetap bergerak, misalnya jalan kaki. Jangan hanya diam atau tidur saja saat puasa, tetap produktif agar badan tidak melar," katanya.
相关文章
Cerita Lahir dan Berkembangnya DANA, Salah Satu Pionir Dompet Digital di Indonesia
Warta Ekonomi, Jakarta - Di tengah pesatnya transformasi digital di Indonesia, DANA hadir sebagai sa2025-05-23Curhat Menteri Transmigrasi Dihadapkan dengan Keterbatasan Anggaran yang Makin Menurun
JAKARTA, DISWAY.ID- Menteri Transmigrasi M. Iftitah Sulaiman Suryanagara mengatakan bahwasanya pihak2025-05-23- 在艺术留学中,欧美一直都是多数艺术生的首选目的地,并且拥有众多优秀的艺术设计类大学可供大家选择。那么,去欧洲学设计可以选择哪些院校呢?对此,小美整理了欧洲设计类大学排名榜单供大家参考。接下来,大家随小2025-05-23
Kejaksaan Agung Tetapkan Anggota Komisi I DPR RI Jadi Tersangka, Ini Kasusnya
Warta Ekonomi, Jakarta - Kejaksaan Agung menetapkan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Ismael Tho2025-05-23Uskup Agung Jakarta Sampaikan Pesan Natal, Singgung Korupsi Merajalela
JAKARTA, DISWAY.ID -Gereja Katedral Jakarta menegaskan upaya perkuat gerakan antikorupsi yang semaki2025-05-23Proliga 2025: Menang Telak Atas Garuda Jaya, Jakarta Lavani Kokoh di Puncak Klasemen
SuaraJakarta.id - Tim voli putra Jakarta Lavani Livin' Transmedia semakin kokoh di puncak klasemen s2025-05-23
最新评论